9 March 2013

Beats by Dr. Dre, Harga Gak Bohong


 
Pernah liat video klip David Guetta, Justin Bieber, atau Lady Gaga? Di situ loe bakal ngeliat kalau mereka memakai headphone dengan logo huruf ‘b’ kecil. Nah, headphone bermerk beats by Dr. Dre itu emang lagi digandrungi oleh penduduk Hollywood. Kok bisa? Kalau dilihat dari penampilan, headphone beats emang
didesain eksklusif. Bentuknya simpel tapi berkesan ‘wah’. Belum lagi pilihan warna yang ditawarkan. Cocok banget buat orang yang berjiwa muda. Misalnya warna ungu yang identik dengan warna favorit Justin Bieber. Beats menawarkan warna ungu yang Bieber banget dan gak pasaran. Loe bakal susah nemuin duplikat KW-nya yang sama bagus. Ada lagi warna merah dan putih yang dipakai David Guetta di berbagai video klip. Simpel tapi elegan, bro. Tapi DJ sekelas David Guetta gak mungkin milih headphone cuma dari penampilannya aja. Guetta bilang kalau headphone ini sangat mendukung pekerjaannya sebagai DJ. Gak cuma itu, Guetta ngaku kalau headphone ini mengeluarkan suara musik seutuhnya. Tanpa distorsi dan kuat digeber tanpa distorsi, sekeras apapun volume musiknya. Itu sebabnya Guetta rela nempelin headphone tersebut hampir tiap waktu. Mulai dari santai, ngemix musik, nge-DJ, sampai pergi liburan. Ada pun Dr. Dre selaku pencipta merk ini bilang jika selama ini penggemar musik tidak bisa mendengar keseluruhan dari
musik yang diciptakan.
“Para pencipta lagu dan produser bekerja keras di studio untuk mendapat suara yang sempurna. Tapi kesempurnaan suara tersebut gak bisa didengerin lewat headphone biasa. Kebanyakan headphone gak bisa mengeluarkan suara bas, detail, dan dinamik suara dengan benar. Intinya, loe gak bener-bener menikmati musik itu karena masih ada suara yang tersembunyi,” kata Dr. Dre. Hal itu yang membuat Dr. Dre menciptakan merk beats. Agar semua orang bisa menikmati musik seutuhnya. Urusan kualitas, merk ini sudah teruji. Buktinya gak cuma kalangan musisi aja yang mau memakai headphone tersebut di video klip mereka. Le Bron James MVP NBA tahun 2009 dan 2010 juga mau memakai headphone ini. Penasaran? Siapin kocek loe. Soalnya harga headphone beats gak semurah merk kebanyakan. Tapi hukum ‘ada harga ada rasa’ atau ‘harga gak bohong’ terbukti di merk ini.
sumber : beatsbydre.com



7 March 2013

Apa itu FLAC ?


FLAC atau kepanjangannya adalah Free Lossless Audio Codec adalah suatu format audio yang hampir mirip dengan MP3, hanya saja kalau file audio dengan format MP3 terkompresi dengan mengurangi kualitas audio-nya (lossy). Sedangkan format FLAC ini menggunakan teknik kompresi namun tanpa mengurangi kualitas audio aslinya. Hal ini diikuti dengan ukuran file-nya yang lebih besar (trade-off antara kualitas dan
ukuran) daripada format audio MP3. Biasanya ukurannya antara 20 - 40 MegaByte untuk satu file. Keunggulan apa saja yang membuat FLAC lebih baik dari format yang lain?
- Yang pertama sudah pasti kualitas audionya yang paling
top.. ;)
- FLAC men-support tagging, cover-art, dan fast-seeking.
- Support untuk berbagai sistem operasi termasuk Windows, UNIX based (LINUX, Solaris, OS X, BSD),     Amiga, OS/2, BeOS, Android.
- Dan satu lagi, yang pasti codec-nya FREE.
Player apa saja sih yang bisa memainkan audio dengan format FLAC?
Banyak cara sih untuk memainkan audio dengan format FLAC ini, apabila software pemutar audio tersebut sudah mendukung format FLAC. Salah satunya yang ane gunakan untuk memainkan audio dengan format FLAC ini (buat di laptop/komputer OS Windows) adalah foobar2000 (include in dvd).

6 March 2013

Perbaikan dan tips Memperbaiki Komputer

Seleksi awal dan perbaikan kerusakan komputer

Kerusakan Pada Power Supply

Gejala:

Setelah dihidupkan PC tidak bereaksi apa-apa, tidak ada tampilan di monitor, tidak ada lampu indikator (led) yang menyala, kipas power supply tidak berputar, lampu indikator pada monitor tidak menyala.
Solusi:
Periksalah apakah kabel terhubung dengan benar dan steker terpasang dengan baik pada soketnya, periksa juga apakah ada tombol on/off dibelakang tepatnya dibelakang Power Supply sudah dalam posisi On, Jika sudah yakin terpasang dengan benar tapi tetap tidak ada respon untuk meyakinkan silahkan anda ganti kabel power dengan yang anda yakini bagus. Masalah terjadi karena tidak adanya tegangan listrik yang masuk, kerusakan ada pada kabel power.

Masalah:

Setelah dihidupkan PC tidak bereaksi apa-apa, tidak ada tampilan di monitor, tidak ada lampu indikator (led) yang menyala, kipas power supply tidak berputar, lampu indikator pada monitor menyala.

Solusi:

Lakukan seperti langkah diatas, tetapi jika masih belum ada respon berati masalah ada pada Power Supply, Silahkan anda ganti PS nya, Saya sarankan sebaiknya anda ganti saja Power Supply yang rusak dengan yang baru, dan hati-hatilah dalam pemasangannya.

Catatan: Jika kerusakan hanya pada Power Supply saja, Setelah
anda menggantinya, komputer akan kembali bekerja dengan
normal. Kecuali jika ada masalah pada komponen yang lainnya
seperti Mother Board, VGA Card dan Memory.


Kerusakan Pada Mother Board
Gejala:
Setelah dihidupkan, tidak ada tampilan di monitor, lampu indikator (led) di panel depan menyala, lampu indikator (led) monitor berkedip-kedip, kipas power supply dan kipas procesor berputar, tidak ada suara beep di speaker.

Solusi:

Langkah pertama lepas semua kabel power yang terhubung ke listrik, kabel data ke monitor, kabel keyboad/mouse, dan semua kabel yang terhubung ke CPU, kemudian lepas semua sekrup penutup cashing. Dalam keadaan casing terbuka silahkan anda lepaskan juga komponen-komponen lainnya, yaitu kabel tegangan dari power supply yang terhubung ke Motherboard, harddisk, floppy, hati-hati dalam pengerjaannya jangan terburu-buru. Begitu juga dengan Card yang menempel pada Mboard (VGA, Sound atau Card lainnya).
Sekarang yang menempel pada cashing hanya MotherBoard saja. Silahkan anda periksa Motherboadnya dengan teliti, lihat Chip (IC), Elko, Transistor dan yang lainnya apakah ada yang terbakar. Jika tidak ada tanda-tanda komponen yang terbakar kemungkinan Motherboard masih bagus, tapi ada kalanya Mother board tidak jalan karena kerusakan pada program yang terdapat di BIOS

Gejala:

Pada saat CPU dinyalakan kemudian melakukan proses Post setelah itu proses tidak berlanjut dan diam beberapa saat tidak langsung masuk ke operating system, dan kemudian di layar monitor ada pesan “harddisk error, harddisk Failur, setelah itu muncul pesan “press F1 to continou” setelah kita menekan tombol F1 tidak masuk Operating system dan muncul pesan “Operating system not found”. Kerusakan Pada Harddisk

Solusi:

Periksa kabel tegangan dan kabel data yang masuk ke harddisk apakah longgar, sebaiknya dikencangkan, kemudian nyalakan dan coba anda dengarkan apakah suara yang keluar dari harddisk normal, jika tidak normal berati harddisk rusak di controllernya.

Gejala:

Pada saat CPU dinyalakan kemudian melakukan proses Post setelah itu muncul pesan “Operating system not found”.
Solusi:
Ada kemungkinan Operating system rusak, bisa diatasi dengan install ualng atau jika OS anda menggunakan windows 2000/ XP ada Fasilitas Repairnya. atau ada kemungkinan juga harddisk anda tidak terdeteksi dan lakukan langkah diatas

Gejala:

harddisk bad sector?

Solusi:
Ada beberapa faktor penyebab terjadi bad sector diantaranya, tegangan listrik tidak stabil, sering terjadi putusnya aliran listrik secara mendadak, setelah pemakaina tidak di shot down, pemakaian yang terlalu lama, ada 2 jenis bad sector yaitu fisik dan software…..Untuk mengatasinya ada beberapa cara, diantaranya menggunakan software untuk menghilangkan badsector….pembahan lebih lanjut ada di eBook Metode
perbaikan komputer dan bisa anda dapatkan jika anda bergabung menjadi Member Aktif.

Kerusakan CD/DVD/ROM/RW & Floppy Disk
Gejala:
Jenis kerusakan yang biasa ditemui:
1. Tidak terdeteksi di windows
2. Tidak bisa keluar masuk CD
3. Tidak bisa membaca/menulis/hanya bisa membaca saja.
(CD)
4. Tidak bisa membaca/menulis/write protect (Floppy disk)
Solusi:
1. Periksa kabel data dan kabel tegangan yang masuk ke CD-
floppy, perikas di setup bios apakah sudah dideteksi?
sebaiknya diset auto. Periksa apakah led menyala, jika tidak
kerusakan di Controllernya.
2. Kerusakan ada pada mekanik motor atau karet motor.
3. Kerusakan Biasanya pada optik, tetapi ada kemungkinan
masih bisa diperbaiki dengan cara men-set ualng optik
tersebut.
4. Head Kotor, bisa dibersihkan menggunakan Cutenbud
(langkah-langkah diatas secara lengkap dapat anda temukan di
e-book “Metode perbaikan komputer cepat dan akurat” dan
bisa anda dapatkan jika anda bergabung menjadi member
perbaikankomputer.com

Masalah BIOS

Gejala:
Hati-hati dalam Update Bios, ketika meng-Update anda keliru memilih versi Bios, PC jadi tidak jalan bahkan anda tidak dapat masuk ke BIOS.
Solusi:
Biasanya Update tidak dapat dibatalkan, hanya jenis Motherboard tertentu yang memiliki backup BIOS pada Chip- nya, Disitu tersimpan jenis asli BIOS yang tidak dapat dihapus, untuk dapat merestore-nya anda tinggal memindahkan Posisi Jumper khusus yang biasanya sudah ada

Cara Mengetahui Jenis Kelamin Komputer


Cara Mengetahui Jenis Kelamin
Komputer

Langkah-langkah:
1. Dengan tampilan dekstop, coba kamu buka notepad
2. isi dengan kode ini CreateObject("SAPI.SpVoice").Speak"I
Love You"
3. Save file tersebut dengan nama xyz.vbs
4. Klik dua kali file yang tadi kamu buat (pastikan volume
speaker kamu keras)
5. Jika file tersebut jalan, maka terdengar seseorang menyapa
6. Jika yang menyapa suara wanita maka komputer kamu
berjenis kel4min perempuan dan begitu sebaliknya.
nah sekarang komputer atau laptop kamu cewek atau cowok

Daftar setup audio(headphone, iem, earbud dll)Terbaik 2013


Berikut ini adalah daftar setup audio versi kere hore( murah tapi tidak murahan) update 2013

List Item Audio Kere Hore:
1. The Most Valuable Headphone
A. <100k
- Fresh (bass lovers)
- Samurai M-Tech (bass lovers)
B. 100k-500k
- Superlux HD572 (bass lovers)
- Superlux HD651 (bass lovers)
- dbE PH10
- dbE HP30 (bright lovers)
- Cube F6 ( bass lovers)
- Superlux HD662
- Superlux HD662B
- Superlux HD662F
- Superlux HD681
- Superlux HD681B
- Superlux HD668B
- Superlux HD669
- Superlux HD660
- Superlux HD440
- Superlux HD330
- Koss KSC75 earclip
- Sennheiser HD202-II (bass lovers)
- Goldring DR50
- ATH TAD300 (bass lovers)
- Bingle Allen w/ mic (bass lovers)
- Bingle Joy (balance lovers)
- Astrotech AS-100HD (allrounder)
- Takstar HD2000
2. The Most Valuable Earbud
A. <100k
- Zune v2 (balance lovers)
- RCA (balance lovers)
- Iriver IDP550 (balance lovers)
- Zune v1 (bright lovers)
- Altec Lansing (bright lovers)
- Cowon SE2 (bright lovers)
- Teclast R6 (bright lovers)
- dbE PR10 (bright lovers)
- Window (bass lovers)
- dbE HF10 (bass lovers)
- Teclast v1 (bass lovers)
- Samsung EF310/EP150 (bass lovers)
- Meizu EP10 (vocal lovers)
- Meizu PT850 (vocal lovers)
- Vido (bass lovers)
- Garmin Asus w/ mic (bass/vocal lovers)
- Onda T-92c (balance lovers)
B. 100k-500k
- Iriver IDP1000 (balance lovers)
- PAA1 (detail lovers)
- Yuin PK3 (detail lovers)
- PAA1 Pro (detail lovers)
- Cowon XE-1 (detail lovers)
- Edifier H180 (balance lovers)
- Samsung EP100 aka Samsung Siput (bass/vocal lovers)
- Sennheiser MX270 (bass lovers)
3. The Most Valuable IEM
A. <100k
- Coogo T02(bass lovers)
- Iriver ICP770 (balance lovers)
- Kanen MD52 (bass lovers)
- Kanen KM92 (bass lovers)
- Mdisk MD005 (bass lovers)
- Kost WD10 (bass lovers)
- Cube F1 (bass lovers)
B. 100k-500k
- XKdun CK700 (bass lovers)
- XKdun CK900 (bass lovers)
- Grass Turbine (bass lovers)
- JBL M330 (bass lovers)
- Cowon CE1 (balance lovers)
- Hippo Pearl (balance lovers)
- Hippo Grove (bass lovers)
- Hippo White/Black (bass lovers)
- Hippo Shroom (detail lovers)
- dbE PR18 (bass lovers)
- dbE PR20 rev II (bass lovers)
- dbE WS10 (bass lovers)
- dbE PR30 (bass lovers)
- dbE HF30 rev II
- Superlux HD381 (bass lovers)
- Superlux HD381B (bright lovers)
- Superlux HD381F (balance lovers)
- Brainwavz M1 (bass lovers)
- Denon C260N (detail lovers)
- Sony Jienne
- Sound Magic E10
- Sound Magic PL50 (vocal lovers)
- Hifiman RE2
- Fostex TE-02 (bright lovers)
- MEElec M21
- MEElec M6 (bass lovers)
- VSonic GR02 (bass lovers)
- Sony EX-50LP (bass lovers)
- Astrotec AM-90 (balance lovers)
- Brainwavz R-1 (balance lovers)
- Meizu EP40 (detail lovers)
- ATH CK303M (bass lovers)
4. The Most Valuable DAP
A. <100k
- Trekstor iBeat Rock
B. 100k-500k
- Window W25
- Teclast X19HD
- Cube C30
- Sansa Clip
- Sansa Clip+ 2GB
- Teclast X30
5. The Most Valuable Amp
A. <100k
- Fiio E3 aka dbE PA20
B. 100k-500k
- Fiio E5
- Fiio E6
- Hippo Pipe
- CMOY
6. The Most Valuable PMP (<500k)
- Teclast C430P
- Ainol V8000HDR
7. The Most Valuable DAC (<500k)
- X-Fi Go Pro
- HM101
8. The Most Valuable Speaker (<500k)
- dbE SP77

Sumber Kaskus ( versi kere hore)

Si Jelek

   Semua orang di kompleks saya tinggal tahu siapa si Jelek itu. Jelek adalah seekor kucing jantan. Jelek
mencintai tiga hal di dunia ini: berjuang, makan sampah, dan cinta. Ketiga hal-hal ini kemudian dikombinasikan dengan kehidupan, sangat berpengaruh terhadap Jelek. Kita memulai dengan, dia hanya memiliki satu mata, dan di mana mata yang lainnya hanyalah sebuah lubang menganga. Dia juga kehilangan telinga pada sisi yang sama, kaki kirinya terlihat seperti pernah mengalami luka patah yang parah, dan
telah sembuh pada sudut yang tidak alami, sehingga membuatnya terlihat seakan-akan selalu seperti hendak
berbelok.
     Ekornya telah lama hilang, dan hanya menyisakan potongan terkecil. Si Jelek adalah kucing berbulu dengan garis abu-abu gelap, kecuali luka yang menutupi kepala, leher, dan bahkan bahunya dengan tebal, koreng yang menguning. Setiap kali seseorang melihat si Jelek hanya akan ada satu reaksi yang
sama. "Kucing itu sangat JELEK!" Semua anak-anak diperingatkan untuk tidak menyentuhnya, orang dewasa melempar batu ke arahnya, menyiramnya ketika ia mencoba datang ke rumah-rumah mereka, atau
membanting pintu ketika ia tidak beranjak pergi. Jelek selalu memiliki reaksi yang sama. Jika Anda menyiramkan air padanya, ia akan berdiri di sana, basah kuyup sampai Anda menyerah dan berhenti. Jika Anda melemparkan sesuatu padanya, ia akan meringkukkan tubuh di sekitar kaki seakan
memohon ampunan.
   Setiap kali dia melihat anak-anak, dia akan datang berlari mengeong dengan tergila-gila dan menyundulkan kepalanya ke tangan mereka, mengemis akan cinta mereka. Jika seseorang mengangkatnya ia segera akan mulai mengisap di baju Anda, anting-anting, atau apa pun yang bisa ia temukan. Suatu hari Jelek membagi kasih sayangnya dengan anak anjing tetangga. Tapi mereka tidak merespon baik, dan Jelek dianiaya dengan sangat parah. Dari apartemen saya, saya bisa mendengar jeritannya, dan saya mencoba untuk bergegas membantunya. Pada saat saya sampai di mana ia terbaring, tampak jelas kehidupan si Jelek yang menyedihkan hampir berakhir.
   Jelek tergeletak di genangan air, kaki belakang dan punggung bawah memutar keluar dari bentuk seharusnya, tetes air mata mengalir di bulunya. Saat saya mengangkatnya dan berusaha untuk membawanya pulang, saya bisa mendengarnya mendesah dan terengah-engah, dan bisa merasakan dia tengah berjuang. "Saya pasti telah menyakitinya dengan sangat," pikir saya. Lalu saya merasakan tarikan yang saya kenal, sensasi hisapan di telinga saya.
   Jelek, merasakan kesakitan yang teramat sangat, menderita dan sekarat namun ia berusaha mengisap telingaku. Saya menariknya lebih dekat, dan ia menabrak telapak tangan saya dengan kepalanya, lalu ia berbalik dan memandang dengan satu mata emasnya ke arah saya, dan saya bisa mendengar suara dengkurannya dengan jelas. Bahkan dalam rasa sakit terbesar, si kucing jelek dengan bekas luka itu berjuang
untuk meminta kasih sayang sedikit saja, mungkin beberapa belas kasihan. Pada saat itu saya pikir Jelek adalah makhluk yang paling indah yang pernah kulihat. Tak pernah sekali pun dia mencoba untuk menggigit atau mencakar saya, atau bahkan mencoba melarikan diri dari saya, atau meronta-ronta dengan cara apapun. Jelek hanya menatapku dan benar-benar percaya saya dapat menghilangkan rasa sakitnya.
Jelek meninggal dalam pelukanku sebelum saya bisa masuk ke dalam rumah, tapi saya duduk dan menggendongnya untuk waktu yang lama setelah itu, berpikir tentang bagaimana satu bekas luka, sedikit cacat bisa mengubah pendapat saya tentang apa arti dari kemurnian semangat,
untuk mencintai dengan penuh dan sungguh-sungguh.
   Jelek mengajarkan saya lebih tentang memberi dan kasih sayang daripada ajaran seribu buku, kuliah, atau talk show spesial, dan untuk itu saya akan selalu bersyukur. Dia telah terluka di luar, tapi saya telah terluka di dalam, dan sudah waktunya bagi saya untuk maju dan belajar untuk mencintai sungguh-sungguh dan mendalam. Sudah waktunya untuk memberi kepada semua orang yang saya sayang. Banyak orang ingin menjadi kaya, lebih sukses, disukai, indah, cantik, tampan, tapi bagi saya, saya akan selalu berusaha menjadi seperti si Jelek. Tak kenal menyerah.
¤¤¤¤¤